• SMK NEGERI 2 WONOSARI
  • Jati Diri Prestasi Harmoni

MARCHING BAND GITA BUANA SMAKADANO RAIH JUARA UMUM PIALA RAJA HB X SEASON 2.

Minggu, 17 November 2024, Marching Band Gita Buana Smakadano (MB GBS) mencetak prestasi gemilang dengan menyabet Juara Umum Piala Raja Hamengkubuwono 2024 katergori concert marching art dan concert band. Prestasi ini menambah deretan prestasi membanggakan yang diraih MB GBS dalam dunia marching band.

MB GBS menghadapi kompetisi yang ketat dan melawan beberapa kesatuan yang penuh tantangan. Meski begitu, mereka berhasil memukau juri dan penonton dengan penampilan yang apik dengan permainan musik yang luar biasa.

Pada kategori Marching Concert Art , MB GBS memborong penghargaan di seluruh kategori yang dilombakan. Mereka berhasil meraih gelar sebagai Field Commander Terbaik, Music Performance Terbaik, Music Win Terbaik, General Effect Concert MArching Art Terbaik, Color Guard Terbaik kedua, Music Percussion Concert Marching Art terbaik kedua. Selain itu, mereka juga berhasil membawa pulang Piala Bergilir HB X kategori Concert Marching Art Klasemen Senior Brass, yang menjadi bukti solidnya tim dalam menampilkan yang terbaik di setiap aspeknya.

Tidak hanya itu, pada kategori Concert Band MB GBS juga berhasil membawa beberapa penghargaan antaranya Conductor Concert Band Terbaik, Musically Concert terbaik kedua, Overall Effect Concert Terbaik Kedua, Musicallity Concert Band Terbaik kedua, serta membawa Juara Umum piala bergilir Concert Band Klasemen Umum.

Tidak ketinggalan di kategori Drumline Battle, GBS berhasil membawa pulang piala Juara Harapan 1 Drumline Battle klasemen umum.

Pelatih sekaligus pembina marching, Sidiq Jefry Hendrixko, S.Pd menekankan bahwa kemenangan luar biasa ini tidak lepas dari dedikasi dan dukungan seluruh elemen tim, mulai dari pemain, pelatih, official, guru, komite sekolah, manajemen,hingga seluruh masyarakat.

“Ini adalah buah dari latihan keras dan disiplin tinggi yang telah kami jalani selama berbulan-bulan. Kemenangan ini adalah hadiah bagi seluruh tim dan dukungan tanpa henti dari sekolah dan orang tua,” ujarnya.

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MARCHING BAND GITA BUANA SMAKADANO RAIH JUARA UMUM PIALA RAJA HB X SEASON 2.

Minggu, 17 November 2024, Marching Band Gita Buana Smakadano (MB GBS) mencetak prestasi gemilang dengan menyabet Juara Umum Piala Raja Hamengkubuwono 2024 katergori concert marching art

21/11/2024 07:18 - Oleh Administrator - Dilihat 40 kali
MARCHING BAND GITA BUANA SMAKADANO RAIH JUARA UMUM PIALA RAJA HB X SEASON 2.

Minggu, 17 November 2024, Marching Band Gita Buana Smakadano (MB GBS) mencetak prestasi gemilang dengan menyabet Juara Umum Piala Raja Hamengkubuwono 2024 katergori concert marching art

21/11/2024 07:13 - Oleh Administrator - Dilihat 48 kali
SMK NEGERI 2 WONOSARI PERTAHANKAN JUARA UMUM LBB DISPORA GUNUNGKIDUL

Sabtu 16 November 2024, SMK N 2 Wonosari berhasil mempertahankan predikat juara umum dalam Lomba Baris Berbaris Dispora Kabupaten Gunungkidul. Pada kesempatan ini, SMK N 2 Wonosari meny

19/11/2024 07:50 - Oleh Administrator - Dilihat 50 kali
STUDY BANDING OSIS SMKN 2 PENGASIH KE SMKN 2 WONOSARI

Kamis 14 November 2024, SMKN 2 Wonosari kedatangan tamu dari SMKN 2 Pengasih untuk melaksanakan kegiatan study banding OSIS.Acara dipandu oleh MC, Muhammad Rama Nur Sa'faat XI TO A dan

15/11/2024 11:10 - Oleh Administrator - Dilihat 63 kali
SEBANYAK 9 ANGGOTA PRAMUKA GUGUS DEPAN SMK NEGERI 2 WONOSARI MELAKSANAKAN SELEKSI PRAMUKA GARUDA.

Sebanyak 9 anggota Gerakan Pramuka Gugus Depan Pangkalan SMK Negeri 2 Wonosari Kwartir Ranting Wonosari - Kwartir Cabang (Kwarcab) Wonosari melaksanakan seleksi Pramuka Garuda oleh di P

08/11/2024 11:41 - Oleh Administrator - Dilihat 71 kali